Saturday, October 8, 2011

Eks Meisjesschool, si Antik dari Matani

 SD GMIM III Matani 2006 dan 1935

MAU tahu bangunan sekolah tertua di kota pelajar Tomohon? Jawabannya adalah bangunan yang kini ditempati SD GMIM III di Kaaten Kelurahan Matani Satu Kecamatan Tomohon Tengah. Bangunan yang berada di pinggiran jalan raya Tomohon-Tondano ini telah berdiri sejak Meisjesschool diresmikan tanggal 1 November 1881. Maka pada bulan November 2011, usianya telah genap 130 tahun.

Tuesday, September 27, 2011

Tumimperas, Potensi Wisata yang Belum Dilirik


Tomohon memiliki banyak obyek wisata alam yang bisa dijadikan sebagai sumber pendapatan daerah. Salah satunya adalah air terjun Tumimperas di Kelurahan Pinaras Kecamatan Tomohon Selatan. Sayangnya, obyek wisata Tumimperas sampai sekarang ini masih polos, dan belum dilirik untuk menjadi salah satu primadona pariwisata Kota Tomohon, apalagi Sulawesi Utara.

Mau Pintar, Mandi di Mata Air Walanda

FANTASTIS. Kelurahan Woloan Satu Utara Kecamatan Tomohon Barat Kota Tomohon ternyata menyimpan potensi sumber air yang luar biasa. Sampai saat ini sejumlah mata air besar masih terpelihara baik. Semisal, mata air Walanda, Walean, Woloan, Manunumbeng, Sarapun, Totombe dan Welu. Ini sebenarnya terasa biasa, sebab di mana-mana Tanah Minahasa yang memang kaya dan subur terdapat sumber air demikian. Yang hebat dan terkesan ajaib, sebab memang dipercayai penduduknya adalah karena mata air-mata air tersebut mempunyai cerita dan khasiat-khasiat beragam.

Wednesday, April 13, 2011

Membuat Komik Digital

Ingin membuat komik digital?
Pertama siapkanlah file-file yang akan dijadikan komik (file jpg atau hasil scan). Beri nama filenya secara berurut sesuai cerita yang akan dibuat. Kemudian lakukanlah kompresi dengan menggunakan Winrar atau pun Winzip, agar file tersebut berubah menjadi RAR atau ZIP.